MangaPlus, Tempatnya Baca Komik Manga Online Gratis, Ada One Piece, Jujutsu Kaisen, dan Lainnya

21 April 2022, 11:51 WIB
Tangkapan layar portal MangaPlus, platform baca komik manga gratis. /MangaPlus

ZONA SURABAYA RAYA - Satu lagi portal komik Jepang online yaitu MangaPlus yang menerbitkan sederet manga secara gratis, seperti Boruto, One Piece, Jujutsu Kaisen dan masih banyak lagi lainnya.

Laman MangaPlus ini merupukan aplikasi baca manga yang dibuat oleh Shueisha dan menerbitkan banyak judul komik populer dengan dukungan pilihan bahasa.

Baca Juga: Platform Novel Online Wattpad dan Aplikasi Komik Digital Webtoon akhirnya jadi Merger

Hanya saja, tak seluruh judul manga di platform MangaPlus yang mendukung bahasa Indonesia.

User dapat berselancar online ke aplikasi tersebut melalui ponsel Android maupun iOS serta laptop.

Pengguna pun dapat mengunduh MangaPlus secara cuma-cuma via GooglePlay dan App Store ataupun bisa langsung mengunjungi website platform melalui peramban.

Seluruh manga yang ada di MangaPlus bisa dibaca secara gratis, khususnya untuk tiga bab pertama dan tiga bab terbaru.

Baca Juga: Spoiler Manga One Piece Chapter 1030, Kartu Menara Runtuh, Kid Bangkit dan Siap Bertarung!

  • Cara mengakses MangaPlus

Sementara itu, kalau kamu berniat mengakses portal manga online ini, kamu bisa klik link di bawah ini via ponsel, laptop maupun PC.

Link di https://mangaplus.shueisha.co.jp/updates atau KLIK DI SINI.

Bagi kamu yang berniat membaca manga yang sedang populer saat ini, berikut adalah daftar utasnya.

  • Daftar Link Manga Populer 2022:

Boruto: https://mangaplus.shueisha.co.jp/titles/100006
One Piece: https://mangaplus.shueisha.co.jp/titles/100140
Jujutsu Kaisen: https://mangaplus.shueisha.co.jp/titles/100034

Baca Juga: Onepiece Manga Chapter Terbaru, Sanji Menjadi Monster! Arc Wano

Bagi user smartphone (Android & iOS), MangaPlus bisa kamu akses melalui situs laman atau website serta via aplikasi platform.

Untuk mengunduh aplikasi MangaPlus, silahkan buka Google Play Store, untuk user Android. Dan bagi pengguna iPhone/iPad bisa mengunjungi App Store.

Itulah informasi mengenai MangaPlus, aplikasi atau platform baca komik Jepang atau manga online yang sedang populer. ***

Editor: Budi W

Sumber: manga

Tags

Terkini

Terpopuler