Sherina Munaf Angkat Suara Soal Viral Video Tangkap Anjing di Pulau Banyak Aceh, Begini Tanggapannya

24 Oktober 2021, 16:18 WIB
Sherina Munaf dihujat netizen usai soroti kasus tewasnya anjing di Aceh. /Instagram.com/sherinasinna

ZONA SURABAYA RAYA - Video anjing yang paksa ditangkap dan mati di Pulau Banyak, Provinsi Aceh oleh aparat viral di sosial media sejak 22 Oktober 2021. Video tersebut berasal dari akun Instagram @rosayeoh.

 

Dari unggahan akun tersebut, hingga saat ini topik mengenai anjing yang diketahui bernama Canon tersebut masih terus menjadi perbincangan. Banyak animal defenders dan selebriti yang juga ikut turun tangan akan kasus ini, tak terkecuali Sherina Munaf, penyanyi dan aktris Indonesia.

 

Wanita yang terkenal dari film Petualangan Sherina ini ikut berkomentar dalam sebuah utas, tentang kejadian ini di akun Twitternya @sherinasinna. Ia menyayangkan adanya kasus anjing yang dipaksa tangkap ini.

 

Ia merasa apa yang dilakukan oleh aparat dengan menangkap paksa hewan tidak bersalah tersebut merupakan tindakan yang tidak punya perasaan. Ikon wisata halal yang diterapkan di Aceh menjadi dugaan.alasan penangkapan anjing ini.

Baca Juga: Lawan Persebaya Surabaya, Pemain Persija Jakarta Ngos-ngosan, Angelo: Kami Belum Maksimal

“Masih stres kebayang hewan peliharaan tersayang, dirawat dari kecil, ramah dan percaya sama manusia, eh diburu, disiksa dan tewas oleh tangan-tangan aparat berseragam, utk alasan apakah? Wisata halal? Kalau sampai iya demi itu, apakah halal = menghalalkan segala cara? Sakit.

 

Bayangkan. Seekor anjing yang sepanjang hidupnya percaya manusia, yang ketika didatangi aparat keji itu ekornya melambai-lambai ramah, ternyata detik-detik terakhirnya adalah dikarungi ampai lemas dan akhirnya tewas. Demi agenda egois manusia yang berseragam,” ujarnya lewat cuitan @sherinasinna. 

 

Ia menyampaikan kekesalannya dengan aparat yang bertindak semena-mena kepada hewan ini. Terutama ketika anjing tersebut memiliki pemilik, atau merupakan anjing peliharaan seseorang. 

 

“Mau sampai kapan banyak manusia dari bangsa kita sendiri memperlakukan satwa seperti benda begini. Apalagi ini HEWAN PELIHARAAN seseorang. The greatest privilege of having A VOICE is to PROTECT the VOICELESS. Kl km resah karena ini, SPEAK UP,” ujarnya dikutip oleh ZonaSurabayaRaya.com pada 24 Oktober 2021.

 

Akhirnya Sherina mengajak para netizen dan masyarakat untuk ikut bersama menyuarakan hal ini jika mereka memiliki keresahan yang sama dengannya.***

 

sumber: twitter

Editor: Julian Romadhon

Tags

Terkini

Terpopuler