Iseng Lelang Minuman Racikan Sendiri di Instagram, Rizky Febian Dapat Rp400 Juta, Dari Siapa?

8 September 2021, 11:30 WIB
rizky febian/Instagram /

ZONA SURABAYA RAYA - Selain give away, golongan artis tanah air kini kerap kali melakukan aksi jual barang denga sistem lelang guna alasan tertentu.

Dikutip dari akun Instagramnya, Pelantun tembang Kesempurnaan Cinta, Rizky Febian mengposting bahwa dirinya senang tak main-main, saat melelang minuman racikannya di Instagram dan mendapat tawaran fantastis mencapai Rp400 juta.

Awalnya Rizky Febian menawarkan minuman racikannya di Instagram, yang kemudian banyak warganet menawar minuman racikan putera komedian Sule ini dengan harga fantastis.

Lelang berjalan semakin seru saat penawar pertama menaikan tawarannya dari 80 jutamenjadi Rp100 juta.

Baca Juga: Pamer Tunggu Transferan dari Rafi Ahmad, Aldi Taher Malah Dihujat Netizen

Tawaran harga terus naik hingga menyentuh Rp198 juta, dan akan dilakukan penutupan. Namun tiba-tiba saja Doni Salmanan memberikan penawaran Rp400 juta.

“Waduh bid ku tenggelem , naikin lagi ya 400.000.000," tulis Doni Salmanan pada kolom komentar Rizky Febian.

Mengetahui penawaran dari pengusaha sultan Doni Salmanan, Rizky Febian sangat terkejut, dan mengaku sampai gemetaran dengan tawaran itu.

Rizky Febian mengungkapkan bahwa yang dilakukannya tersebut adalah sebuah keisengan namun mendapat respon yang begitu baik.

"Ini sebuah keisengan yang sangat gak diduga duga buat minuman banyak banget yang naro harga tinggi dari Sultan sultan sampai harga tertinggu di Rp400 juta sama @donisalmanan," tulis Rizky Febian, Selasa 7 September 2021.

Baca Juga: Pelaku Penipuan yang Mencatut Nama Baim Wong dan Istri Ditangkap Polda Metro Jaya, Setiap Hari Raup Rp10 Juta

Ini bukan kali pertama aksi Doni Salmanan membuat geger publik.

Sebelumnya, YouTuber asal Bandung itu juga pernah berdonasi kepada Reza Arap saat sedang live streaming game.

Kala itu, Arap sedang melakukan live steaming game melalui kanal YouTube, @yb. Dalam setiap live stream, Reza Arap memang kerap membuka donate war atau pertarungan donasi.

Doni Salmanan dikenal sebagai YouTuber, di tinggal di Soreang, Bandung. Pada usianya yang masih muda, Doni sudah menjadi founder CEO sebuah perusahaan bernama Salmanan Group. Perusahaan tersebut bergerak di bidang keuangan.

Diketahui, Doni adalah seorang Trader sukses yang berhasil mengubah hidupnya.

Baca Juga: Diteror Oknum Pinjol, Artis Kawakan Nafa Urbach Siap Lapor Polisi

Kepada Doni Salmanan, Iki panggilan akrab Rizky Febian mengucapkan terimakasih telah memberikan penawaran terbesar. Rencanaya uang dari lelang minumannya itu akan didonasikan kembali untuk membantu banyak orang.***

Editor: Julian Romadhon

Sumber: Instagram @rizkyfbian

Tags

Terkini

Terpopuler