8 Cara Mudah Meningkatkan Keuntungan Bisnis Kuliner Kecil Anda menjadi Raksasa!

- 3 Maret 2023, 13:45 WIB
ILUSTRASI: Meningkatkan keuntungan bisnis kuliner kecil menjadi raksasa.
ILUSTRASI: Meningkatkan keuntungan bisnis kuliner kecil menjadi raksasa. /PEXELS/Kampus Production/

ZONA SURABAYA RAYA - Tidak menjadi soal kalau bisnis kuliner Anda adalah katering kecil-kecilan, karena cara meningkatkan keuntungan adalah kuncinya.

Bisnis kuliner kecil adalah salah satu peluang usaha awal yang paling banyak diincar karena menjanjikan peningkatan keuntungan reguler.

Tapi, jika bisnis kuliner Anda tidak mendulang keuntungan sekecil apa pun, maka itu sama saja meningkatkan risiko kebangkrutan menjadi besar.

Anda sampai di artikel ini karena butuh inspirasi tentang cara mudah meningkatkan keuntungan bisnis kuliner Anda, bukan?

Baca Juga: Resmikan Marketing Lounge, 88AVENUE Berikan Program Cicilan Tanpa Bunga dan Ada yang Bisa Langsung Huni

Nah, berikut adalah beberapa ide meningkatkan keuntungan bisnis kuliner yang mungkin belum terpikirkan oleh Anda.

1. Naikkan harga!

Jelas sekali? Naikkan harga dan keuntungan Anda naik.

Baca Juga: Beli Hyundai Ioniq 5 Tak Perlu Pusing Parkir, Selamat Tinggal Maju Mundur

Tetapi bukankah harga yang lebih tinggi berarti sama saja dengan kehilangan pelanggan? Jawabannya, TIDAK.

Jika Anda menyesuaikan harga sekitar 3%, Anda akan melihat peningkatan keuntungan yang signifikan.

Di lain pihak, rata-rata pelanggan hampir tidak akan menyadari perbedaan naiknya harga produk kuliner Anda.

Tetapi, kenaikkan harga sekecil 3% itu berpotensi keuntungan berlipat untuk Anda.

2. Potong biaya pemasok atau distributor

Sudahkah Anda mendapatkan kesepakatan terbaik dengan pemasok Anda?

Menemukan pemasok atau produsen bahan kuliner maupun kemasan makanan yang baik bisa jadi sulit.

Baca Juga: Siap-siap Mandi Uang! 7 Peluang Usaha di Surabaya Paling Menjanjikan Tahun 2023, Modal Kecil Cuan Besar

Selain itu, mendapatkan produk berkualitas tinggi dengan harga murah juga sama sukarnya.

Tetapi, luangkan waktu Anda untuk mencari tahu siapa yang menghasilkan produk terbaik dengan harga termurah. Dan bisnis Anda akan menjadi emas.

Baca Juga: Bikin Gerah Si Kembar Raize dan Rocky, Suzuki Luncurkan Cross Over dengan Fitur Paling Lengkap, 100 Jutaan Aja

3. Perluas variasi menu bisnis kuliner

Apakah ada salah satu produk yang Anda miliki paling laris sejauh ini?

Mengapa tidak mencoba dan membuat beberapa variasi berbeda dari produk ini dan memperluas menu Anda?

Kemungkinan besar Anda sudah memiliki sebagian besar bahan-bahan yang Anda butuhkan, sehingga sangat hemat biaya.

Bahkan, dengan menawarkan rentang ukuran yang lebih besar dapat membuat keuntungan Anda meningkat!

4. Berinvestasi pada produk berkualitas

Dalam industri makanan atau kuliner, orang akan selalu bersedia membayar lebih untuk kualitas yang lebih baik.

Meskipun ini adalah kasus menghabiskan uang untuk menghasilkan lebih banyak uang, kualitas tidak harus selalu mahal.

Baca Juga: Diklaim Jadi Matik Paling Irit, ini Dia Adik Honda Scoopy yang Bakal jadi Musuh SPBU

Cari-cari sumber terbaik dengan harga terjangkau. Dan Anda mungkin menemukan bahwa hampir tidak ada perbedaan jika dibandingkan dengan apa yang Anda bayar sebelumnya.

5. Tingkatkan daya tarik visual

Jika Anda menjalankan bisnis kuliner takeaway atau bungkus only, daya tarik kemasan dapat berperan besar dalam meningkatkan penjualan dan memastikan orang mengingat Anda.

Baca Juga: Ikut Shopee Affiliates Program, Sharena Delon Dapat Komisi Puluhan Juta

Misalnya, menggunakan kantong kertas cetak khusus untuk mengemas kopi/ teh/manisan/ dll.

Hal itu dapat memberikan kesan bergengsi sehingga membuatnya lebih menarik bagi pelanggan Anda.

6. Pasarkan diri Anda sendiri

Banyak bisnis baru tidak menyadari seberapa besar perbedaan yang dapat dibuat oleh pemasaran.

Itulah sebabnya seringkali hanya ada sedikit atau bahkan tidak ada anggaran untuk marketing.

Pemasaran atau marketing ini tidak harus sesuatu yang besar atau mencolok.

Anda hanya perlu memperkenalkan nama Anda sebanyak mungkin – bahkan kemasan produk dapat membantu memasarkan bisnis kuliner Anda.

Baca Juga: Indeks Literasi dan Inklusi Keuangan Meningkat, OJK Jatim Target Naikkan Kredit Perbankan

7. Tawarkan Diskon Spesial

Apakah Anda memiliki produk musiman atau perlu menghabiskan stok dengan cepat sebelum kedaluwarsa?

Menawarkan produk-produk musiman ini dengan harga diskon dapat memastikan bahwa Anda masih mencapai titik impas atau bahkan mendapat untung meski kecil.

Baca Juga: WASPADA Ada Modus Penipuan Baru Lewat File APK Bisa Menyedot Isi Rekening, Jangan Sampai Kalian Jadi Korbannya

Orang menyukai ide tawar-menawar. Jadi, diskon adalah cara yang bagus untuk menarik pelanggan yang mungkin Anda lewatkan.

8. Hadiahi pelanggan setia

Cara ini mungkin bukan sesuatu yang dapat ditawarkan oleh setiap bisnis kuliner kecil.

Tetapi ini adalah cara yang bagus untuk membuat pelanggan tetap setia pada bisnis kuliner Anda.

Menawarkan sistem poin, berdasarkan pembelian maupun kunjungan, dapat memberi Anda penghasilan tetap dan juga basis pelanggan yang andal.

Hal itu sebagai booster kepada pelanggan untuk terus kembali membeli produk kuliner Anda.

Karena itu, Anda harus mengganjar mereka dengan hadiah, giveaway, atau bentuk-bentuk lainnya.

 

Itulah informasi seputar 8 cara mudah meningkatkan keuntungan bisnis kuliner kecil Anda menjadi raksasa! ***

Editor: Rangga Putra

Sumber: Entrepreneur Handbook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah